Sabtu, 18 Mei 2024

Bahan Soal Ulangan PAS Smt.2 Kelas III

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Murid-muridku Kelas III, Semoga selalu dalam lindungan Allah SWT sehingga kalian dan keluarga di rumah dalam keadaan sehat wal’afiat jasmani dan rohani. Amin Ya Rabbal ,alamin.

Sebelum memulai mengerjakan Latihan Kalian diharapkan berdo’a terlebih dahulu sebagaimana doa waktu di ruang computer.

Murid-murid yang baik, Latihan menggambar sudah kalian praktikan tinggal membiasakan sehingga hasilnya lebih bagus, kalian sudah belajar Ikon rectangle (kotak), cloud callout (awan), curve  (garis lengkung), line (garis lurus), brush/brushes dan banyak lagi pada Menu Home, yang nantinya menu tersebut akan kalian gunakan untuk mengerjakan Soal Ulangan PAS Semester 2.

Maka ikuti Langkah-langkah berikut ini :

Gambar 1 : Buatlah kotak besar kemudian gunakan garis lengkung untuk membagi kotak menjadi 2. Dan gambarlah gunung dan Pantai seperti pada gambar di bawah ini.


 Gunakan ikon cloud callout (awan) untuk menggambar tumbuhan dan rapikan gambar 2.


Tambahkan garis lengkung untuk membuat jalan dan Ikon Brush untuk batu-batuan seperti gambar 3.



Tambahkan areal sawah dengan garis lengkung dan Ikon cloud callout untuk membuat pepohonan dan awan seperti pada gambar 4.


Warnai gambar seperti contoh pada gambar 5 dan untuk mencari warna yang sesuai gunakan Ikon Edit Colors setelah muncul Kotak Dialog carilah warna yang diingin kemudian Klik OK. Gunakan Ikon Brushes untuk menggambar pasir Pantai dan Ikon Pencil untuk menggaris puncak gunung.


Tidak ada komentar: